Card image cap

Yatim Mandiri Adakan Seminar Nasional Kepahlawanan untuk Pemuda Makassar

Yatim Mandiri Makassar berinisiasi menggelar kegiatan seminar nasional kepahlawanan dengan mengangkat tema "Aksi Nyata, Pahlawan Muda" yang berlangsung di Aula Kedokteran Unismuh Makassar, pada Rabu lalu (24/11/2021).


Dalam kegiatan tersebut, turut mengundang beberapa tokoh nasional yang secara nyata berkontribusi aktif dan memberikan dampak positif bagi banyak kalangan di masyarakat.


Acara seminar kepahlawanan ini, menghadirkan lima pembicara utama yang terkemuka di kancah nasional yakni:


1. Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P selaku menteri pertanian tahun 2014 - 2019.

2. dr. Gamal Albinsaid M. Biomed, CEO Indonesia Medika melalui zoom.

3. Adi Saifullah Putra, CEO Mallsampah.

4. Letkol Inf Andi Padappai, S.Ag., M.Sc sebagai perwakilan Pangdam Hasanuddin.

5. Rijal Djamal, S.S., M.Si., CPT. sebagai konten kreatif dan pemuda Inspiratif Sulawesi Selatan.


Saat memberikan sambutan Rasnal Hi Bisnu selaku Branch Manager Yatim Mandiri Makassar mengatakan, kegiatan bertajuk Seminar Nasional Kepahlawanan, yang mengangkat narasi Aksi Nyata Pahlawan Muda diharapkan mampu menjadi pemantik dan pemersatu bangsa.


“Di era yang semakin maju ini, peran kita semua menyiapkan dan meningkatkan potensi generasi pemuda yang inovatif, kompetitif. Sehingga upaya ini dapat memaksimalkan segala potensi untuk memberikan kontribusi terhadap negara, bangsa dan agama ke arah yang lebih baik.” tandasnya.

Sebarkan Kebaikan Anda

logo
Graha Yatim Mandiri
Jalan Raya Jambangan No.135-137 Surabaya
08113701100
[email protected]

Temukan Kami Di