Card image cap

Bantuan Kemanusiaan Yatim Mandiri Kudus

Sabtu, 06 Februari 2021. Setelah mendapatkan info terjadi banjir di wilayah Kabupaten dan Kota Kudus dengan ketinggian air di beberapa titik mencapai 1/2 sampai 1,5 meter, selain intensitas hujan yang tinggi banjir juga disebabkan pendangkalan dan meluapnya sungai setelah mendapatkan kiriman dari wilayah hulu Kabupaten Kudus.


Yatim Mandiri Kudus bersama dengan tim relawan langsung menyalurkan bantuan ke titik lokasi terdampak banjir yang berada di Wilayah Dusun Tanggulangin, Desa. Jati wetan kec. Jati, kab. Kudus. Bantuan yang disalurkan Tim Yatim Mandiri Kudus berupa bantuan Logistik Siap Saji yaitu 400 nasi kotak dan paket Super Gizi Qurban.


Penyerahan bantuan ini disambut dengan hangat oleh tim posko siaga bencana Desa Jati Wetan. Bapak Suyetno selaku Kepala Desa Jati Wetan, beliau mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan kepada warganya. Semoga banjir yang melanda warga cepat surut dan aktivitas segera normal kembali.


Pak Haris, selaku Branch Manager Yatim Mandiri Kudus menuturkan bahwa, “bantuan ini merupakan langkah awal yang kami lakukan untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir, terlebih lagi masyarakat rentan. Insya Allah untuk tahap selanjutnya akan dilakukan kembali, mengingat masyarakat yang terdampak cukup banyak. Ujarnya.


Kebaikan ini merupakan amanah yang telah dititipkan oleh seluruh donatur Yatim Mandiri. Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar besarnya kepada seluruh sahabat yang telah berpartisipasi dalam program ini. Diharapkan apa yang telah diamanahkan kepada kami dapat bermanfaat serta menjadi amal kebaikan bagi seluruh sahabat sekalian, tutupnya.

Sebarkan Kebaikan Anda

logo
Graha Yatim Mandiri
Jalan Raya Jambangan No.135-137 Surabaya
08113701100
[email protected]

Temukan Kami Di