Card image cap

Penyaluran Paket Gizi dan Pangan Kepada Masyarakat Terdampak Banjir Pekalongan

Sabtu, (20/02/2021). Bencana banjir masih menggenangi di beberapa wilayah di Kabupaten dan Kota Pekalongan. Meskipun telah terjadi dari beberapa hari yang lalu, genangan air masih cukup tinggi. Hal ini menyebabkan aktivitas masyarakat yang terganggu, lebih-lebih lagi banyak rumah yang masih terendam dan harus memaksakan penghuninya untuk mengungsi.


Langkah kepedulian terus ditunjukkan oleh masyarakat terhadap korban banjir tersebut. Hal ini terbukti dengan banyaknya masyarakat yang berpartisipasi dalam membantu korban penyintas banjir ini, tidak terkecuali dengan Yatim Mandiri. Pada kesempatan tersebut, Yatim Mandiri Berkesempatan untuk menyalurkan bantuan pangan dan logistik kepada korban penyintas banjir ini.


Bantuan yang disalurkan Tim Yatim Mandiri Pekalongan berupa bantuan 250 bungkus paket logistik serta Super Gizi Qurban yang disalurkan di beberapa titik lokasi banjir, diantaranya yaitu Desa Bebel Kec. Wonokerto, Desa Depok Kec. Siwalan dan Desa Semut Kec. Wonokerto.


Ahmad Rizal, selaku Staf Penyaluran dan Pendayagunaan Yatim Mandiri Pekalongan menuturkan bahwa, “bantuan ini merupakan kebaikan yang telah diamanahkan oleh seluruh donatur sekalian. Kebaikan ini akan kami sampaikan kepada seluruh masyarakat yang terdampak, terlebih lagi kepada adik-adik yatim, masyarakat dhuafa, serta masyarakat rentan lainnya.”


Diharapkan dengan adanya bantuan ini dapat membantu dan meringankan beban mereka yang terdampak. Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh donatur yang telah mempercayakan amanah ini kepada kami. Semoga apa yang telah diamanahkan dapat bermanfaat serta menjadi amal kebaikan bagi seluruh donatur dan tim relawan sekalian. Tutupnya.

Sebarkan Kebaikan Anda

logo
Graha Yatim Mandiri
Jalan Raya Jambangan No.135-137 Surabaya
08113701100
[email protected]

Temukan Kami Di