Card image cap

Beras untuk Yatim dan Dhuafa Bandar Lampung

Sudah 8 bulan ini dunia Internasional dilanda musibah pandemi Covid-19, dampak yang ditimbulkan mulai dari persoalan kesehatan, sosial budaya, dan tentunya ekonomi. Banyak sektor ekonomi khususnya pedagang makanan yang mengalami penurunan, yang menyebabkan banyak pedagang kecil sulit untuk mendapatkan keuntungan, bahkan tidak sedikit yang harus gulung tikar.


Untuk itu, masalah ketahanan pangan merupakan hal yang perlu untuk diperhatikan, mengingat pangan merupakan salah satu kebutuhan pokok yang harus tercukupi setiap harinya. sebagai makhluk sosial, seharusnya dalam keadaan seperti ini mampu untuk meningkatkan perhatian kita kepada sesama.


Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh sahabat yang telah ikut berpartisipasi dalam memberikan ketahanan pangan bagi adik-adik yatim dan dhuafa. Dengan adanya bantuan dan support dari sahabat sekalian, banyak dari masyarakat rentan yang telah menerima bantuan tersebut.


Pada kesempatan kali ini, Yatim Mandiri Lampung pada jumat, 20 Oktober 2020. Kembali menyalurkan bantuan beras yang yang telah diamanahkan oleh sahabat sekalian. Selain beras, paket telur juga diberikan kepada adik adik tersebut.


Rony Julianto selaku staf program dan penyaluran Yatim Mandiri Lampung menyatakan bahwa bahwa “paket beras yang diberikan merupakan salah satu program ketahan pangan yang ditujukan kepada adik adik yatim dan dhuafa. Alhamdulillah, adik-adik sangat bersemangat dan antusias ketika kami memberikan paket beras tersebut, ujarnya.


Diharapkan kedepannya program ini bisa terus dilakukan, mengingat banyak sekali masyarakat yang masih kesulitan dikarenakan dampak dari pandemi ini. Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah mempercayakan donasinya melalui Yatim Mandiri, semoga amanah yang telah dititipkan dapat bermanfaat serta menjadi amal kebaikan bagi sahabat sekalian.

Sebarkan Kebaikan Anda

logo
Graha Yatim Mandiri
Jalan Raya Jambangan No.135-137 Surabaya
08113701100
[email protected]

Temukan Kami Di