Card image cap

Kolaborasi Yatim Mandiri untuk Bantu UMKM Mikro

Pada (2/03) Genap 1 tahun pandemi Virus Covid-19 memasuki Indonesia. Dalam waktu 1 tahun ini banyak sekali dampak yang dirasakan oleh masyarakat, terutama bagi adik-adik yatim dan masyarakat dhuafa. Banyak diantara mereka yang harus kehilangan sebagian besar pendapatannya, bahkan ada yang harus kehilangan pekerjaannya.


Dampak ini juga turut dirasakan oleh UMKM mikro, sepinya pembeli membuat mereka harus pandai memutar otak agar kebutuhan sehari-hari bisa terpenuhi. Bahkan tidak sedikit yang harus kehilangan sebagian besar modal, karena harus terpakai oleh kebutuhan pokok.


Oleh sebab itu, Yatim Mandiri Jakarta Timur kembali berkolaborasi bersama dengan Yayasan Masjid Al Ikhwan selaku mitra Yatim Mandiri bekerja sama dalam mendukung masyarakat pelaku UMKM untuk terus bertahan. Oleh sebab itu, Kolaborasi ini berupaya memberikan bantuan modal serta pendampingan bagi pelaku usaha.


Salah satu penerima manfaat dari kolaborasi ini yaitu Ibu Nena dan Ibu Febby. Ibu Nena yang setiap harinya berjualan Warung Nasi di pinggir Jalan merasakan turunnya pendapatan setiap harinya di masa pandemi seperti ini. Sedangkan Ibu Febby berjualan sosis dan bakso bakar di pinggir jalan raya.


Kak Imron Said Saputra selaku Staf Program dan Pemberdayaan Yatim Mandiri Jakarta Timur menerangkan bahwa, selain dengan bantuan modal usaha, kami juga akan memberikan pendampingan kepada penerima manfaat dari program ini. Hal ini perlu dilakukan agar usaha-usaha mikro yang saat ini terdampak mampu untuk bangkit kembali.


Dengan adanya program UMKM bangakit ini diharapkan mampu untuk membantu pelaku-pelaku usaha untuk mengembangkan kembali usahanya. Tentunya program ini tidak akan berjalan tanpa adanya dukungan dan support dari seluruh donatur sekalian. Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi, semoga apa yang telah diamanahkan kepada kami dapat bermanfaat serta menjadi amal kebaikan bagi seluruh donatur sekalian. Tutupnya.

Sebarkan Kebaikan Anda

logo
Graha Yatim Mandiri
Jalan Raya Jambangan No.135-137 Surabaya
08113701100
[email protected]

Temukan Kami Di